Sabtu, 20 Agustus 2011

INSULIN

Insulin biasanya dihubungkan dengang penyakit kencing manis atau gula atau diabetes mellitus. Insulin  mempunyai 3 fungsi yaitu yang berhubungan dengan  metabolisme lemak, karbohidrat dan protein. 

          Fungsi yang berhubungan dengan metabolisme karbohidrat adalah meningkatkan uptake glukosa ke dalam sel darah merah. Sehingga oleh sel darah merah akan diedarkan ke seluruh tubuh untuk energi atau mungkin disimpan di hati dan otot dalam bentuk glikogen. Kemudian fungsi kedua berhubngan dng metab protein, berhubungan dengan sintesis asam amino. Fungsi ketiga berhubungan dengan metabolisme lemak, yaitu metab trigliserida dan teman-temanya. 
         Dari tiga fungsi tsb  jika dihubungkan dengan manifestasi klinis p subyektif dan obyektif pasien subyektif pasien apabila kekurangan insulin yang berhubungan dengan metab karbohidrat adalah pasien akan lemas, karena energi tidak sampai ke sel, sehingga ingin selalu makan atau polifagia kemudian subyektif yang berhub dng metab lemak, jika kekurangan insulin adalah diuresis atau poliurea atau banyak kencing dan sebagai mekanisme fisiologi normal pada orang yang diuresis pasti banyak minum yaitu polidipsia. jadi polifagia, polidipsia dan poliurea merupakan major subyektif pasien. Selanjutnya yang berhubungan dengan metabolisme protein, karena insulin disini berhub dengan sistesis as amino, maka, kekurangan insulin menimbulkan orang tersebut menurun kekebalannya dan mudah terkena infeksi.
        Kenapa pada penderita diabetes biasanya kadang gak merasakan nyeri ketika dicubit apakah ada hubungannya???? anda ingat tadi fungsi insulun adalah meningkatkan uptake glukosa ke dalam sel darah merah dan akan dibawa ke seluruh sel tubuh. jika insulin tidak ada atau berkurang, maka glukosa akan banyak di dalam pembuluh darah.
Di pankreas ada 3 sel, beta, alfa dan delta. Fungsi  sel beta adallah produksi insulin, sel alfa  berperan dalam produksi glukagon sedangkan sel delta berperan dalam produksi somastotatin. Nah saya akan jelaskan mekanisme normal ketiga hormon ini, 
Ketika anda makan over karbohidrat tidak akan menjadi diabetes mellitus mekanismenya adalah somastotat akan meminta beta untuk meningkatkan produk insulin sehingga insulin bisa meningkatkan uptake glukosa ke dalam sel darah merah, glukosa berlebih dalam sel darah merah tersebut akan disimpan dalam hati dan otot sebagai cadangan makanan so anda safe, tidak berlebih glukosa dalam pembuluh darah sebaliknya jika anda puasa jam 2 dan 3 siang sudah merasa lemas karena kekurangan energi, somastota menyuruh delta untuk produksi glukagon. Fungsi glukagon adalah membongkar cadangan glukosa di hati dan otot untuk digunakan sebagai energi, sehingga secara teori anda puasa tidak akan pingsan. Coba kalau tidak ada somast, insulin, glukagon, ..banyak orang diabet, dan pingsan karena hipoglikemia.. Subhanallah ya,, 
Ok lanjut, tadi adalah mekanisme normal yang terjadi bila pankreas masih sehat. Akan tetapi, jika anda makannya tidak baik secara terus menerus, karbohidrat semua, tidak pernah olah raga, maka kerja sel beta akan berat karena terus menerus memicu insulin. akibatnya sel beta lelah, mulailah terjadi diabetes mellitus. 
Subhanallah, Sungguh Allah maha adil, maha teliti,, Bersyukurlah kita sebagai hamba Allah. Allah sudah memberikan yang paling baik,, Jagalah tubuh yang sudah diberikan Allah, maafaatkan dengan baik,, Mari belajar menyayangi tubuh kita dengan hidup sehat dengan mkanan sehat dan halal dan berolah raga,, InsyaAllah kita akan di beri kesehatan. Aminn
 


Bahaya Formalin

Apa sih formalin itu????
Formalin adalah suatu larutan tidak berwarna, berbau tajam, mengandung lebih kurang 37% formaldehyde dalam air, biasa ditambahkan metanol 10 - 15 % sebagai pengawet




Nama lain formalin
  1. Formol
  2. Morbicid
  3. Formic aldehyde
  4. Methylene oxide
  5. Oxymethilen
  6. Formoform
  7. Oxomathane
  8. Formalith
  9. Korsanpat
  10. Paraform
Penggunaan Formaline buat apa sih???
  • Formalin bersifat bakterisid atau membunuh kuman sehingga dapat di manfaatkan sebagai pembersih lantai, kapal, gudang dll
  • Pembasmi lalat dan berbagai serangga
  • Bahan pada pembuatan sutra
  • Dalam dunia fotografi biasanya digunakan untuk pengeras lapisan gelatin dan kertas
  • Bahan pengawet produk kosmetika
  • bahan pencegah korosi untuk sumur minyak
Bahaya formalin pada kesehatan dalam jangka pendek atau akut apabila terhirup dapat menyebabkan iritasi pada hidung dan tenggorokan, susah bernafas, rasa terbakar pada hidung dan tenggorokan, pneumonitis. Apabila terpapar formalin pada kulit akan menyebabkan rasa sakit, perubaha warna menjadi putih ( eit bukan berarti bisa jadi skin whitening lohh ;p ) dan dapat pula menyebabkan luka bakar tingkat 1. sedangkan jika formalin itu tertelan dapat menyebabkan mulut, kerongkongan dan perut terasa terbakar, sakit saat menelan mual muntah, diare, perdarahan, sakit kepala, hipotensi, kejang tidak sadar hingga koma, gangguan ginjal  dengan albuminaria, hematuria, anuria, asidosis.
mengkonsumsi bahan makanan yang mengandung formalin secara sengaja atau tidak sengaja efek sampingnya akan tampak pada jangka panjang karena terjadinya akumulasi formalin dalam tubuh, akibat dari akumulasi tersebut diantaranya timbul iritasi saluran pernafasan, muntah, sakit kepala, rasa terbakar pada tenggorokan, rasa gatal di dada, dan dalam penelitian pada hewan formalin dapat menyebabkan kanker sehingga diduga formalin juga dapat menjadi pemicu kanker pada manusia.

Sekarang ini banyak para pedagang tidak bertanggung jawab menggunakan formalin sebagai pengawet banyak diantaranya yaitu ikan asin, tahu, bakso , ikan basah,, padahal sangat berbahaya efek penggunaan formalin tersebut.


Kamis, 18 Agustus 2011

Tentang wanita


Copy an dari Nurul Banad Afifah.
Tangis kami bukan tak ada alasan tapi mungkin hanya kami yang mengerti…kami tak mampu untuk mengungkapkannya dalam sebuah kata-kata maupun kalimat….
Mengapa Wanita Mudah Sekali Menangis?

Kenapa pilih obat generik ?????

Sekarang ini masih banyak kesalahan presepsi mengenai obat generik, masyarakat menganggap obat generik adalah obat kelas 2, karena harganya yang murah sehingga kadang dianggap menjadi obat murahan, obat orang miskin dan tidak manjur alias berkhasiat

Obat generik apa"an sih????
Obat generik adalah obat yang diberi nama sama sesuai dengan zat yang berkhasiat yang terkandung didalam obat tersebut.

Kenapa obat generik murah???
Harga obat generik dikendalikan oleh pemerintah untuk menjamin akses masyarakat terhadap obat tersebut, oleh karena itu sejak tahun 1985 pemerintah menetapkan penggunaan obat generik pada fasilitas pelayanan kesehatan pemerintah. Harga obat generik bisa ditekan atau jauh lebih murah dari pada obat bermerk karena obat generik hanya mengandung zat yang berkhasiatnya saja selain itu obat generik dijual dalam kemasan besar sehingga tidak diperlukan biaya untuk kemasan dan iklan dalam pemasarannya. Proporsi biaya iklan obat dapat mencapai 20-30% sehingga biaya iklan obat akan mempengaruhi harga obat secara signifikan alias menjadi lebih mahal.
Bioavaibilitas dan bioekuivalensi pada suatu obat menjadi sangat penting, biovalaibilitas/ ketersediaan hayati didefinisikan sebagai rate (kecepatan zat aktif dari produk obat di absorbsi / diserap dalam tubuh ke sistem peredaran darah) dan extent atau (besarnya jumlah zat aktif dari prduk obat yang dapat masuk kedalam sistem peredaran darah) sehingga zat aktif obat tersedia pada tempat kerjanya untuk menimbulkan efek terapi yang diinginkan. sedangkan bioekuivalensi atau kesetaraan biologi dapat didefinisikan tidak adanya perbedaan secara signifikan pada rate atau extent zat aktif dari 2 produk obat yang memiliki kesetaraan farmasetik.
Yang perlu diperhatikan pada studi BA dan BE adalah konsentrasi obat yang teramati yang dinilai sebagai perbedaan efisiensi absorpsi obat karena adanya perbedaan kualitas produk obat yang dipengaruhi formulasi.

Kerasionalan pendekatan,,
Materi yang diukur dalam study BA adalah zat aktif utuh dan metabolik aktifnya. sedangkan pada study BE hanya zat aktif utuhnya saja. Kerasionalan pendekatan ini adalah profil kurva konsentrasi zat aktif utuh akan lebih sensitif terhadap adanay perubahan dalam formulasi. Study BA dan BE sudah semestinya harus dilakukan pada obat generik dan obat bermerk dagang.
Pada obat bermerk dagang memang dilakukan dilakukan pemilihan bahan pembantu (bahan tambahan yang digunakan untuk membentuk produk obat selain zat aktif) yang spesial dan kemasan produk yang menawan yang merasaka menjadi lebih istimewa. sedangkan pada obat generik dilakukan penekanan biaya produksi. Akan tetapi berkat adanya study BA dan BE obat generik akan memberikan jaminan keamaman dan khasiat pengobatan walaupun kemungkinan adanya perbedaan sifat fisiko kimia zat aktif yang digunakan (bentuk kristal dan ukuran partikel) pada kedua produk obat tersebut,,

So,,
tidak ada alasan untuk memilih obat generik,,,,